Connect with us

Pendidikan

Larangan Knalpot Brong Diedukasi Satlantas ke Pelajar SMA Unggul Negeri 4 Lahat

Published

on

Dias –

LAHAT SUMSEL, MLCI – Pelajar SMA Unggul Negeri 4 Lahat (SMANPALA) diedukasi Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lahat tentang larangan penggunaan knalpot brong. Senin (05/02/2024) sekitar pukul 07.00 Wib.

Kegiatan preemtif ini tepatnya tentang larangan penggunaan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis di wilayah hukum Polres Lahat.

Hadir dalm kegiatan tersebut Kasat Lantas Polres Lahat AKP Muriyanto SH MH diwakilkan Kanit Kamsel Ipda Syulfan Efendi SE bersama Ba unit Kamsel Aipda Weri Iriansyah SH.

“Iya, kami ditemani Aipda Weri meningkatkan giat preemtif tentang larangan penggunaan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis di SMANPALA melalui Public Address pembagian stiker serta leaflet,” jelas Ipda Syulfan.

Ipda Syulfan berharap apa yang sampaikan ini dapat diterima oleh para pelajar serta melakukan tertib berkendara, dengan tidak memakai knalpot brong, maka tidak mengganggu para pengguna kendaraan bermotor lainnya saat di jalan.

Sementara itu, Kepala SMANPALA Dr Baslini MPd sangat mendukung apa yang disosialisasikan pihak satuan lalulintas Polres Lahat mengenai larangan penggunaan knalpot brong terhadap kendaraan bermotor.

“Dan kami simak tadi, selain larangan knalpot brong, pihak sat lantas memberitahukan kepada seluruh warga SMANPALA bahwa sekarang di kota Lahat sudah ada 4 titik pantau cctv lalu lintas diantaranya adalah di dekat simpang empat lampu merah.

Kemudian di daerah terminal Batai, di dekat gapura keluar kota Lahat desa Manggul, dan di depan GOR.

“Semoga dengan banyak penertiban yang dilakukan oleh Polantas, seluruh warga Lahat akan mulai sadar hukum berkendaraan terutama bagi SMANPALA,” imbuh Baslini singkat.

Ditempat yang sama, Waka Humas SMANPALA Rolly Afrianti menambahkan, bahwa keluarga besar SMANPALA mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Satlantas Polres Lahat kepada pelajarnya.

Semoga siswa siswa SMANPALA yang telah berprestasi dalam bidang PKS sebagai perwakilan Lahat dan pelantikan pengurus PKS Kabupaten Lahat dapat menjadi generasi pelopor sadar hukum berkendaraan.

“Terima kasih banyak semoga Jaya selalu SMANPALA,” ucap Rolly.***

Bagikan Berita :
Continue Reading

Kabupaten Lahat

Kesiapan Ujian PAI Di SD N 25 Lahat Monitoring, Ini Harapan Kepala Sekolah

Published

on

By

Jurnalis : Herlan Nudin

Lahat Sumsel – MLCI – Bertempat di SD Negeri 25 Lahat, Pada hari Senin 5 Mei 2025 Berlangsung Monitoring dalam rangka Pengecek Kesiapan dan Kelancaran Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI).

Terlihat, Kepala Sekolah SD Negeri 25 Lahat Adi Sigit S.Pd..SD dampingi Pengawas Pendidikan Agama Islam dari Kabupaten Lahat, Adi Pratikno M.Pd.I meninjau peserta didik yang sedang mengikuti Ujian diruang kelas.

Dalam Monitoring tersebut, selain silaturahmi Pengawas mengecek kesiapan dan kelancaran Ujian Sekolah yang berlangsung di SD Negeri 25 Lahat.

Kepala Sekolah SD Negeri 25 Lahat, Adi Sigit S.Pd..SD, Saat dikonfirmasi Jurnalis medialematang.co.id menyampaikan, “Terimakasih atas kedatangan Bapak Adi Pratikno M.Pd.I pengawas mata pelajaran PAI dari kabupaten Lahat. “Ucap Adi Sigit S.Pd,.SD

“Semoga dengan adanya monitoring seperti ini kedepannya kami pihak sekolah dapat meningkatkan mutu pembelajaran, khususnya pelajaran pendidikan Agama Islam (PAI), sehingga dapat membuat akhlak dan moral peserta didik menjadi lebih baik lagi. “Tutup Kepala Sekolah

Bagikan Berita :
Continue Reading

Pendidikan

Kompetisi Pelajaran Astronomi, Siswa SMA Negeri 4 Lahat Raih Medali Emas

Published

on

By

LAHAT SUMSEL, MLCI – Prestasi diraih siswa dan siswi SMA Negeri 4 Lahat kian terus mengalir sering waktu berjalan, baik juara bidang akademik maupun non akademik yang mengharumkan nama sekolah serta nama Kabupaten Lahat.

“Begitupun hari ini di awal bulan Mei 2025. Bapak Kepala Sekolah telah memberikan ucapan selamat serta memberikan hasil pretasi kepada pelajar yang ikut berbagai kompetisi,” jelas Waka Humas SMA Negeri 4 Lahat, Rolly Afrianti SSi MPd kepada media ini. Senin (5/5)

Ditambahkannya, Kepala Sekolah (Kepsek) SMA Negeri 4 Lahat, Dr Baslini MPd menyerahkan hasil prestasi kepada pelajar berprestasi itu usai menjadi pembina apel rutin setiap hari senin.

Ketika menyampaikan amanat sebagai Pembina apel, Kepsek memberikan semangat kepada siswa-siswi agar terus belajar dan selalu menjaga kebersihan menghadapi kegiatan kegiatan yang akan dilaksanakan di bulan Mei 2025 ini.

Kemudian, lanjut Rolly, Kepsek memberikan ucapan selamat kepada siswa siswi SMA Negeri 4 Lahat yang berprestasi di awal bulan Mei 2025 ini.

“Semoga siswa siswi SMA Negeri 4 Lahat terus menorehkan prestasinya untuk menuju sekolah yang selalu berkualitas dan gemilang,” ujar Rolly menirukan himbauan Kepsek ke pelajar usai memberikan hasil ke siswa berprestasi.

Berikut nama dan ragam prestasi yang diraih siswa dan siswi SMA Negeri 4 Lahat diawal bulan Mei 2025 ini, yaitu:

  1. Muhammad Fadhil XI P5 dengan Medali perunggu Bidang Kimia SMA yang diselenggarakan oleh LPP.IPM BELAJAR.COM serta Grand Finalis dengan Bidang Fisika SMA yang diselenggarakan oleh LPP.IPM BEELAJAR.COM
  2. Robby Muhamad Adityah raih Mendali Emas pada Nasional Science Olympiade (NSO) 2025 untuk kompetisi mata pelajaran Astronomi
  3. Aliyah Meidita prestasi Mendali Emas Tk. Nasional mata pelajaran Geografi Bima Science Student Competition 3.0
  4. Bianza Prastista Putri dapat Mendali Emas Tk. Nasional mata pelajaran Kebumian Smart Science Challenge 2025
Bagikan Berita :
Continue Reading

Kabupaten Lahat

Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kabupaten Lahat tahun 2025 Berjalan Khidmat

Published

on

By

Jurnalis : Herlan Nudin

LAHAT SUMSEL – MLCU – Upacara Hari Pendidikan Nasional di kabupaten Lahat Tahun 2025 berlangsung di SMP Negeri 1 Lahat Selatan, Pada hari Jum’at 2 Mei 2025

Tampak, bertindak sebagai Pembina Upacara Hardiknas Wakil Bupati Lahat Widiya Ningsih S.H,.M.H dengan dihadiri, Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Niel Adrin bersama Jajaran Dinas pendidikan, para Kepala OPD, Kepala Sekolah SD dan SMP Se kabupaten Lahat bersama Siswa Siswi dan Siswa SMA N 4 Lahat sebagai petugas pengeret bendera dan paduan suara.

Dalam amanat Wakil Bupati Lahat Widiya Ningsih S.H,.M.H Menyampaikan, “Bismillahirrahmanirrahim alhamdulilah hari ini kita diberikan kesehatan, diberinya kesempatan sehingga kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat walafiat dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional pada tahun 2025 setiap tanggal 2 Mei sholawat Ririn salam senantiasa tercurah kepada junjungan kita nabi besar Nabi Agung Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wasallam beserta keluarga sahabat dan para pengikut beliau Insyaallah kita yang hadir maupun yang belum sempat hadir pada hari ini akan mendapatkan syafaat dan akan menjadi pengikut beliau sampai akhir zaman Amin ya robbal alamin

Yang saya hormati unsur huruf kopinya atau Forum Komunikasi pemerintahan daerah adalah Kapolres atau yang mewakili Pak Dandim atau yang mewakili maka jari atau ilmu mewakili ada juga ketua pengadilan ataupun yang mewakili ketua tim penggerak PKK atau yang mewakili ketua Dharma Wanita Persatuan staf ahli Bupati para asisten kepala kepala OPD, ketua PGRI Lahat kepala sekolah dan dewan guru ketua dewan pendidikan beserta anggota ada Pak Amirudin tadi saya lihat Para siswa dan siswi yang saya sayangi seluruh peserta upacara yang berbahagia rekan-rekan media yang saya sayangi serta hadirin undangan yang tidak saya yang tidak dapat saya Sebutkan satu persatu yang Insyaallah kita semua di sini dirahmati oleh Allah subhanahu wa ta’ala. “Ucapnya

Kemudian Wabup Lahat menyampaikan sambutan dari Kementerian, mewakili kementerian dan mewakili juga bapak bupati karena beliau belum sempat hadir dan membina upacara kita pada hari ini peringatan Hari Pendidikan Nasional bukan sekedar seremonial tahunan yang ditandai dengan upacara bendera dan berbagai ragam lomba tapi hari pendidikan nasional merupakan momentum untuk kita meneguhkan dan meningkatkan dedikasi komitmen dan semangat untuk memenuhi amanat konstitusi yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dengan memberikan layanan pendidikan yang terbaik bermutu dan berkemajuan bagi seluruh anak bangsa undang-undang Dasar 1945 menegaskan bahwa setiap warga negara berhak untuk mendapatkan pendidikan. “Diuraikan Wabup Lahat

“Di dalam undang-undang sistem pendidikan nasional nomor 2 nomor 20 tahun 2003 disebutkan bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan yang bermutu sesuai amanat konstitusi tidak boleh ada diskriminasi atas dasar agama fisik suku bahasa ekonomi jenis kelamin atau gender domisili dan sebab-sebab lain yang menyebabkan seorang kehilangan kesempatan memperoleh pendidikan pendidikan dalam diri setiap Insan baik pribadi maupun warga negara pada Haki pendidikan adalah proses membangun kepribadian yang utama akhlak mulia dan peradaban bangsa secara individual pendidikan adalah proses menumbuhkembangkan fitrah manusia sebagai makhluk pendidikan atau homo memorandum yang dengannya manusia menguasai ilmu pengetahuan memiliki keterampilan dan berbagai kecerdasan yang memungkinkan mereka meraih kesejahteraan dan kebahagiaan material dan spiritual dalam konteks kebangsaan pendidikan adalah sarana mobilitas sosial politik yang secara vertikal mengangkat harkat dan martabat bangsa Karena itu sangat tepat dengan ketika presiden Prabowo menempatkan pendidikan sebagai prioritas sebagaimana disebutkan dalam Aksa cita keempat presiden Prabowo berkomitmen membangun sumber daya manusia yang kuat sebagai aktor dan agen perubahan yang mengantarkan Indonesia menjadi bangsa dan negara yang adil dan makmur melalui pendidikan presiden Prabowo berkomitmen memutus mata rantai kemiskinan presiden yang berdagang memajukan pendidikan melalui revitalisasi sarana prasarana pendidikan pembelajaran digital dan peningkatan kualitas kualifikasi dan kinerja guru melalui pemenuhan kualifikasi peningkatan kompetensi dan kesejahteraan Dengan cara demikian guru diharapkan dapat menjadi agen pembelajaran dan agen peradaban para guru kantor pembelajaran tetapi juga mementor dan konselor para murid guru adalah orang tua yang senantiasa berada di sisi para murid dalam suka dan duka serta memandu para muridnya mencapai cita-cita yang luhur. “Ungkap Wabup Lahat

Untuk itu diperlukan kerjasama semua pihak baik pemerintah orang tua masyarakat dunia usaha dan media massa pemerintah Sebagai penyelenggara negara tidak dapat bekerja sendiri karena keterbatasan sumber daya dan sumber dana perlu dukungan dan partisipasi semesta agar pendidikan sebagai layanan publik dapat berperan mengantarkan anak-anak menjadi generasi hebat yang kuat sejak Oktober 2024 kementerian pendidikan dasar dan menengah telah melakukan langkah-langkah nyata membangun layanan pendidikan yang bermutu secara manajerial kementerian pendidikan dasar dan menengah memperbaiki tata kelola pembinaan dan kinerja guru secara kurikuler Kementerian pendidikan dasar dan menengah akan menerapkan pembelajaran mendalam atau pemberlakuan tes kemampuan akademik atau TKR serta pembelajaran kode dan kecerdasan artifisial secara pedagogik dalam rangka membentuk karakter Kementerian membuat kebijakan 7 kebiasaan anak Indonesia hebat yang meliputi 1 5 Gemar Membaca enam bermasyarakat dan 7 tidur cepat. “Imbuh Wabup Lahat

Program pagi ceria yang meliputi senam anak Indonesia hebat atau menyanyikan lagu Indonesia Raya dan doa bersama pendidikan karakter pada tingkat pendidikan Taman kanak-kanak diluncurkan album Victor yang berisi lagu dan anak-anak dengan semangat Hari Pendidikan Nasional Mari kita saling bergandeng tangan baru-baru dan bergotong-royong mewujudkan pendidikan bermutu untuk semua bapak ibu hadirin undangan yang berbahagia anak-anakku yang saya sayangi ini sudah saya bacakan sambutan dari Kementerian tetapi memang ada beberapa bagian yang menurut saya kurang dilengkapi salah satunya tujuan kita upacara pada tanggal 2 Mei setiap tanggal 2 Mei ini memberikan apresiasi juga untuk bapak pendidikan nasional atau bapak pendidikan Indonesia Yaitu Bapak Ki Hajar Dewantara beliaulah yang Meletakkan dasar filosofi di negara Indonesia ada yang dinamakan ing ngarsa sung tuladha Ing Madya dan tut Wuri handayani. “Tutup Wabup Lahat

Bagikan Berita :
Continue Reading

Populer

error: Content is protected !!