Kabupaten Lahat

Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0405/Lahat Mengelar Kegiatan Bagi Takjil Di Seputaran Kota Lahat

Published

on

Jurnalis : Herlan Nudin

LAHAT SUMSEL – MLCI – Di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, dianjurkan untuk memperbanyak amal baik, karena setiap pahala akan dilipat gandakan. Sabtu (15/03/2025)

Beramal baik di bulan Ramadhan bisa dilakukan dengan berbagai cara, Salah satunya dengan berbagi takjil kepada sesama umat Muslim yang sedang berpuasa.

Seperti yang dilakukan oleh Anak-anak Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0405/Lahat bersama pembina dan babinsa yang menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada para pemulung,ojek, pengemis, dan masyarakat yg melaksanakan puasa.

Kegiatan ini berlangsung di Jalan Residen A. Razak Kelurahan kota baru atau di depan jalan Makodim 0405/Lahat.

Selaku Ketua pembina Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0405/Lahat Babinsa Koptu Tri jono Rahayu, mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat pada waktu ngabuburit alias menunggu waktu berbuka puasa.

Ia menyebut pembagian takjil ini merupakan inisiatif keluarga besar Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0405/Lahat dan akan menjadi kegiatan rutin di bulan ramadan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang tengah dalam perjalanan, agar tetap dapat berbuka puasa. Semoga kegiatan ini mendapat keberkahan,” ujarnya pendim(Ayyi)

Bagikan Berita :

Populer