Kabupaten Lahat
SD negeri 8 Lahat Gelar Pesantren Kilat Dengan Bebagai Kegiatan Perlombaan
Jurnalis : Herlan Nudin
LAHAT SUMSEL – MLCI – SD Negeri 08 Lahat menggelar kegiatan Pesantren Ramadhan Tahun 1446 /2025 M Acara ini berlangsung selama 5 hari di mulai dari hari Senin 10 Maret dan berakhir pada hari Jum’at 15 Maret 2025.
Pembina Kegiatan Pesantren Ramadhan SD Negeri 8 Lahat Ibu EMI Saat di konfirmasi Jurnalis media ini menjelaskan, kegiatan yang di isi dalam kegiatan pesantren Ramadhan tahun ini meliputi beberapa Perlombaan seperti Lomba Mewarnai kelas 1 Sampai kelas 3, Lomba Kaligrafi kelas 4 Sampai kelas 6, Lomba Azan kelas 1 sampai Kelas 6 tergantung tingkatannya Dan Lomba Busana muslim kelas 1 sampai kelas 6 sesuai jenjang.
Kepala Sekolah SD Negeri 8 Lahat Mashannudin S.Pd,.SD,.M.PD menyampaikan, kegiatan pesantren kilat ramadhan mulai dari tanggal 10 sampai tanggal 15 Maret 2025 dan beberapa materi penyampaian dari guru agama dan guru kelas serta ditambah beberapa perlombaan.
“Melalui Kegiatan pesantren ini kita ingin menciptakan generasi yang Islami dengan dasar pemahaman agama yang baik kuat sehingga dapat menghindarkan mereka dari kenakalan remaja.
“Semoga dengan adanya kegiatan Pesantren Kilat di sekolah ini, anak-anak khususnya SD Negeri 8 Lahat dapat memperoleh banyak manfaat, seperti meningkatkan pengetahuan agama, membentuk karakter yang baik, dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.
Oleh karena itu, Pesantren Kilat sangat penting untuk dilaksanakan di sekolah ataupun satuan Pendidikan masing – masing ” Tutupnya