BUMN
Anugrah Serelo CSR Award 2024, Pemkab Lahat Nobatkan PTBA Perusahaan Terbaik

LAHAT SUMSEL, MLCI – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) berhasil meraih trofi Gold dan dinobatkan sebagai Perusahaan Terbaik dalam ajang Anugerah Serelo CSR Award 2024 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Lahat.
Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Imam Pasli, Pj Bupati Lahat, dalam acara Rapat Koordinasi Forum Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (Forum TJSLP) Kabupaten Lahat pada Rabu (18/12/2024).
Dalam kesempatan ini, Imam mengajak perusahaan swasta, BUMN dan BUMD untuk bersinergi dengan pemerintah mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Lahat. Ia juga memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang telah berkontribusi dalam mendukung pembangunan Lahat.
“Pembangunan tidak dapat berjalan cepat dan tepat sasaran jika dilakukan sendirian. Kita memerlukan kolaborasi dari berbagai sektor untuk membangun daerah bersama-sama,” ujarnya.
Imam berpesan agar penyusunan program TJSL perusahaan terkoordinasi dengan kebijakan pemerintah. “Saya berharap anggota Forum TJSLP dapat menyusun program penanggulangan kemiskinan yang tepat sasaran, serta mengoordinasikan setiap kegiatan dengan baik. Dengan kolaborasi yang solid, kita dapat menciptakan dampak nyata bagi masyarakat Kabupaten Lahat,” katanya.
Dedy Saptaria Rosa, VP Sustainability PT Bukit Asam Tbk (PTBA), turut menyampaikan pandangannya. Dedy mengatakan, tanggung jawab sosial perusahaan bukan hanya kewajiban moral, tetapi juga merupakan investasi strategis untuk masa depan yang lebih baik. “Kami berkomitmen mendukung upaya pemerintah daerah dan komunitas lokal untuk memastikan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan,” kata Dedy.
Menurut Dedy, Serelo CSR Award ini merupakan penghargaan atas kontribusi PTBA dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Apresiasi yang kami raih ini akan menjadi penyemangat bagi PTBA untuk terus mendukung pembangunan di Kabupaten Lahat melalui program-program TJSL,” ucapnya.
Dedy pun mengajak seluruh pihak untuk terus memperkuat kerja sama demi menciptakan perubahan positif. “Dengan sinergi yang kuat, setiap langkah kecil yang kita ambil bersama akan membawa perubahan besar. Mari jadikan momentum ini sebagai pengingat bahwa hanya dengan kerja sama, kita bisa menciptakan Kabupaten Lahat lebih sejahtera dan inklusif,” tutupnya.*** (D4F)
BUMN
Bisa Fokus Kuliah Berkat Beasiswa dari PTBA. Simak Cerita Anak Buruh Harian

KETERBATASAN ekonomi keluarga bukan hambatan untuk meraih cita-cita. Itulah yang diyakini Imron Rosyidi, pria 26 tahun asal Desa Tegal Rejo di Kabupaten Muara Enim.
Ayahnya seorang buruh harian lepas yang bekerja serabutan. Sedangkan sang ibu sehari-hari berjualan di pasar.
Anak pertama dari dua bersaudara ini tak ingin menyusahkan orang tuanya. Untuk meringankan beban biaya pendidikan, Imron mengejar prestasi di sekolah. Ia selalu masuk peringkat 3 besar, sehingga bisa melanjutkan pendidikan ke SMP dan SMK melalui jalur prestasi.
Lulus dari SMK jurusan Geologi Pertambangan pada 2016, Imron sempat langsung bekerja di pertambangan. Tapi belum dua bulan kerja, Imron mendapat informasi mengenai Program Bantuan Biaya Pendidikan Mahasiswa Sekitar Bukit Asam (BIDIKSIBA) dari guru dan orang tuanya. Beasiswa dari PT Bukit Asam Tbk (PTBA) ini membuka jalan bagi Imron untuk menggapai cita-cita.
“Saya sempat bekerja di bagian pengeboran eksplorasi. Sambil kerja di hutan, saya sempat-sempatkan bawa buku untuk belajar persiapan tes. Saya mendaftar ke D3 Teknik Sipil Politeknik Negeri Sriwijaya. Alhamdulillah lulus tes,” tutur Imron.
Dengan adanya BIDIKSIBA dari PTBA, Imron bisa menjalani kuliah di Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri) dengan tenang. Semua kebutuhannya tercukupi. “Jadi tidak ada alasan lagi, kita kuliah bisa benar-benar fokus. Tidak ada hambatan biaya,” ujarnya.
Program BIDIKSIBA, menurut Imron, tak hanya membantunya mengakses pendidikan tinggi. Tapi juga membantu dirinya mengembangkan keterampilan-keterampilan yang sangat dibutuhkan saat masuk ke dunia kerja.
“Peran program BIDIKSIBA sangat lah besar dalam hidup saya. Melalui program ini, saya bisa melanjutkan kuliah, mendapatkan banyak pengalaman, dan memperluas relasi. Hal tersebut sangat membantu saya dalam mewujudkan cita-cita hingga mengembangkan karier saya,” ucapnya.
Pada 2019, Imron berhasil menamatkan pendidikan D3 Teknik Sipil di Polsri. Sempat berkarier di beberapa perusahaan, ia mencoba untuk mengikuti rekrutmen PTBA dan diterima pada 2024.
Imron pun memberikan pesan kepada anak-anak dari keluarga prasejahtera agar tidak mudah putus asa dalam mengejar mimpi. Dengan tekad, kerja keras dan doa, tidak ada yang mustahil.
“Prinsip saya, kalau ingin kuliah jangan menyerah, fokus benar-benar belajar. Ketika kita ada keyakinan dari dalam hati, mau berusaha, pasti ada jalan. Jangan lupa minta doa dari orang tua,” tutupnya.
Dedy Saptaria Rosa, VP Sustainability PT Bukit Asam Tbk (PTBA), mengatakan bahwa program Bidiksiba merupakan wujud komitmen PTBA dalam mendorong kemajuan masyarakat di sekitar wilayah operasi PTBA melalui bidang pendidikan. Sejalan dengan Asta Cita yang diusung pemerintah, yakni poin 4 terkait pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Melalui program Bidiksiba, kami membuka kesempatan kepada siswa-siswi dari keluarga prasejahtera untuk meraih pendidikan tinggi. Dengan begitu, kualitas SDM akan meningkat dan rantai kemiskinan bisa diputus. Kami berharap program ini memberikan dampak positif bagi masa depan para peserta dan masyarakat secara luas,” kata Dedy.
Dengan Energi Tanpa Henti, PTBA menjalankan program Bidiksiba untuk memberikan kesempatan kepada lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA)/Sederajat dari keluarga prasejahtera di sekitar perusahaan agar dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang Perguruan Tinggi (Diploma Tiga atau D-III).
Sejak 2013 hingga 2024, sebanyak 367 putra-putri daerah sekitar wilayah operasi PTBA mendapatkan beasiswa ini. Sebanyak 121 orang di antaranya berstatus mahasiswa dan 246 orang berstatus alumni. Para alumni ini telah mendapatkan pekerjaan di berbagai bidang usaha.*** (D4F)
BUMN
Menginjak Usia 44 Tahun, Refleksi PTBA: Transformasi dan Kontribusi untuk Negeri

MUARA ENIM SUMSEL, MLCI – Berdiri sejak 2 Maret 1981, PT Bukit Asam Tbk (PTBA), anggota Grup MIND ID kini telah menginjak usia 44 tahun telah melalui banyak fase tantangan dan pencapaian.
Terus berinovasi dan beradaptasi menghadapi dinamika zaman. Berawal dari perusahaan tambang batu bara lokal, PTBA kini telah menjadi salah satu pemain utama di industri energi nasional.
Berbagai upaya telah dilakukan PTBA untuk mewujudkan visi perusahaan, yaitu menjadi perusahaan energi kelas dunia yang peduli lingkungan.
Sejalan dengan target pemerintah mencapai Net Zero Emission pada 2060, PTBA juga mempercepat proses transisi energi ke energi hijau dan meningkatkan kontribusi perusahaan dalam mendukung ketahanan energi nasional.
Transformasi PTBA tidak hanya terbatas aspek bisnis dan teknologi. PTBA senantiasa memberikan kontribusi lebih luas kepada masyarakat, lingkungan, dan negara melalui berbagai inisiatif berkelanjutan.
Salah satunya melalui program-program Corporate Social Responsibility (CSR) yang berfokus pada peningkatan kualitas hidup masyarakat sekitar, pengelolaan lingkungan yang bertanggung jawab, dan penciptaan peluang ekonomi melalui berbagai sektor.
Perjalanan 44 tahun PTBA tersebut dirangkum secara komprehensif dalam buku berjudul “Titik Balik dari Sejarah Menuju Masa Depan”, yang diluncurkan pada puncak acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 PTBA di Gedung Serba Guna (GSG) Tanah Putih, Tanjung Enim, Jumat 11 April 2025 minggu lalu.
Arsal Ismail, Direktur Utama PT Bukit Asam Tbk (PTBA), mengatakan bahwa penyusunan buku tersebut bertujuan untuk menggali nilai-nilai dasar yang telah menjadi landasan sukses perusahaan, dan mengungkap bagaimana PTBA beradaptasi dengan perubahan zaman.
“Melalui buku ini, kami ingin berbagi dengan pembaca tentang bagaimana menjawab tantangan di industri pertambangan yang terus berkembang dan mewujudkan visi menjadi perusahaan yang tidak hanya mengutamakan kinerja, tetapi juga berperan aktif menjaga keberlanjutan lingkungan dan memberi dampak positif bagi kemajuan masyarakat,” kata Arsal.
Dia menambahkan, buku “Titik Balik dari Sejarah Menuju Masa Depan” juga mengungkapkan kontribusi PTBA dalam sektor energi, baik dalam aspek pengelolaan sumber daya alam yang bertanggung jawab maupun peran dalam mendukung pembangunan ekonomi Indonesia.
“Semoga buku ini bermanfaat bagi semua pemangku kepentingan sebagai upaya bersama untuk mewujudkan Energi Tanpa Henti dalam membangun ketahanan energi Indonesia yang berkelanjutan. Sejalan dengan swasembada energi dalam Asta Cita yang diusung pemerintah,” ujarnya.
Maroef Sjamsoeddin, Direktur Utama Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID, pada kesempatan yang sama menyampaikan bahwa PTBA mengelola total sumber daya batu bara yang mencapai 5,8 miliar ton, dengan cadangan yang dapat digali sebesar 2,9 miliar ton.
Hal ini menunjukkan bahwa PTBA mampu menjadi penggerak bagi terwujudnya swasembada energi, untuk mendukung penguatan kinerja ekonomi.
Cadangan yang besar juga berarti PTBA memiliki kemampuan untuk melakukan diversifikasi produk hilirisasi yang dapat mendukung industrialisasi berbasis sumber daya alam Indonesia. Kedua hal ini sejalan dengan mandat yang diberikan kepada Grup MIND ID dan Asta Cita Presiden Prabowo.
“Semoga Bukit Asam terus konsisten menjalankan amanah yang diberikan, dan saya optimistis Bukit Asam dapat terus berkarya bagi negeri hingga 100 tahun ke depan,” tegasnya.
Cik Ujang, Wakil Gubernur Sumatera Selatan, menyampaikan apresiasi kepada PTBA yang telah memberikan banyak kontribusi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sumatera Selatan.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, saya ucapkan selamat ulang tahun ke-44 untuk Bukit Asam. Bukit Asam sudah banyak membantu dari segi kesehatan, pendidikan, pertanian, serta program-program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat. Semoga Bukit Asam semakin jaya, sukses, makin berdaya saing di tingkat nasional maupun global,” kata Cik Ujang.
Puncak peringatan HUT ke-44 PTBA yang mengangkat tema “Menata Ulang, Menyulut Perubahan” ini juga dihadiri oleh H Bursah Zarnubi, Bupati Lahat; Sumarni, Wakil Bupati Muara Enim; jajaran direksi dan komisaris PTBA; jajaran direksi dan komisaris MIND ID; jajaran direksi PT KAI; serta pemangku kepentingan lainnya.
Peluncuran Film “Maria, Perempuan dari Timur”
Selain buku “Titik Balik dari Sejarah Menuju Masa Depan”, puncak peringatan HUT ke-44 PTBA juga dimeriahkan dengan peluncuran film “Maria, Perempuan dari Timur”. Film ini mengangkat perjalanan seorang perempuan muda berbakat asal Papua bernama Maria. Dengan tekad membara, Maria merantau jauh dari tanah kelahirannya untuk membangun karier di PTBA.
Dalam perjalanannya, Maria menghadapi tantangan demi tantangan. Dia diuji oleh waktu, lingkungan, dan ketidakpastian. Namun, semangatnya tak padam. Dia bangkit, bertumbuh, dan membuktikan bahwa ketekunan, keberanian, dan dukungan sahabat dapat membuka jalan menuju mimpi.
“Film ini bukan sekadar tontonan, tapi sebuah cerita yang menggugah hati. Sebuah film inspiratif yang penuh dengan semangat, harapan, perjuangan, dan keyakinan bahwa setiap langkah kecil menuju mimpi adalah langkah besar menuju perubahan,” kata Arsal Ismail.
Gala premiere film “Maria, Perempuan dari Timur” akan dilaksanakan pada Senin 14 Mei 2025 mendatang dan Film ini nantinya akan ditayangkan di youtube PT Bukit Asam Tbk.
Kembangkan Tanjung Enim Kota Wisata, PTBA Tambah Fasilitas Klawas Waterpark
Sejak 2016, PTBA bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim telah mencanangkan Program Tanjung Enim Kota Wisata. Tujuannya agar Tanjung Enim yang merupakan kawasan tambang batu bara dapat menjadi destinasi wisata dan mandiri di masa mendatang.
Karena itu, PTBA terus membangun berbagai sarana dan prasarana untuk mengembangkan Tanjung Enim menjadi kota wisata. Salah satu destinasi wisata baru yang disiapkan adalah Klawas Waterpark.
PTBA telah menyelesaikan pembangunan Klawas Waterpark Tahap 2 yang dimulai sejak 18 Maret 2024. Terdapat sejumlah fasilitas dan wahana baru yang kini dapat dinikmati di Klawas Waterpark, seperti kolam arus, kolam anak, boomerang slide, kolam latih, multislide hingga kolam wahana. Peresmian Klawas Waterpark Tahap 2 dilakukan pada Jumat (11/4/2025), sebagai bagian dari rangkaian acara puncak peringatan HUT ke-44 PTBA.
Arsal Ismail menyampaikan harapannya agar Klawas Waterpark dapat menjadi destinasi baru yang meningkatkan taraf hidup masyarakat dari sektor pariwisata.
“Pembangunan Klawas Waterpark Tahap 2 ini sejalan dengan komitmen PTBA dalam hal visi sustainability, khususnya pengelolaan masyarakat dan lingkungan yang berkelanjutan. Semoga fasilitas ini dapat meningkatkan pertumbuhan sektor pariwisata di Tanjung Enim, sesuai dengan cita-cita kita bersama menjadikan Tanjung Enim sebagai kota wisata,” kata Arsal.
Klawas Waterpark dibangun di area seluas 3.200 m2. Pada 2024, total pengunjung Klawas Waterpark mencapai 58.689 orang. Rata-rata jumlah pengunjung setiap bulan sebanyak 4.891 orang.
Pembangunan Klawas Waterpark membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Tanjung Enim. Seluruh pekerja Klawas Waterpark berasal dari Tanjung Enim. Terdapat juga stan UMKM untuk usaha kuliner.
Maroef Sjamsoeddin menyampaikan bahwa perbaikan lingkungan pasca operasional tambang merupakan kewajiban bagi seluruh pelaku industri tambang di Indonesia.
Sebagai perpanjangan tangan negara yang proaktif mendukung Asta Cita pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, Grup MIND ID konsisten menggerakkan program perbaikan lingkungan pasca tambang dengan dibarengi serangkaian program inovatif.
Program yang dihadirkan memberi nilai dari sisi budaya, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat, sehingga mampu menghadirkan lingkungan hidup layak bagi generasi masa depan.
“Kami sadar bahwa kami tidak selamanya menambang. Akan ada masa di mana area tambang ini kembali dimanfaatkan masyarakat. Oleh karena itu, kami ingin meninggalkan warisan peradaban, pendidikan, kebudayaan, kesejahteraan, dan lingkungan yang layak bagi masyarakat,” ujarnya.
Sumarni, Wakil Bupati Muara Enim, pada kesempatan ini mengungkapkan harapannya agar ke depan sektor pariwisata dapat menjadi sumber perekonomian baru bagi Muara Enim.
“Pemerintah Kabupaten Muara Enim memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PTBA. Tanjung Enim ini bukan hanya mempunyai harta karun yang besar, tapi juga sudah disiapkan menjadi kota wisata yang akan memberikan sumbangsih PAD (Pendapatan Asli Daerah) signifikan,” ucapnya.
Pengembangan Tanjung Enim menjadi kota wisata ini sejalan dengan program prioritas yang diusung Pemerintah Kabupaten Muara Enim. “Salah satu program prioritas yang kami usung adalah pengembangan destinasi wisata. Tanpa APBD, kami diberi dukungan yang luar biasa dari PTBA. Ini akan semakin meningkatkan perekonomian Muara Enim,” kata Sumarni.*** (D4F)
BUMN
Dua Proyek Startegis Segera Dibangun PTBA Untuk Masyarakat Kabupaten Lahat

LAHAT SUMSEL, MLCI – PT Bukit Asam Tbk (PTBA), anggota Grup MIND ID segera bangun dua proyek strategis untuk masyarakat Kabupaten Lahat dengan nilai puluhan milyar di sekitaran Plaza Lematang
Dua proyek strategis itu pekerjaan revitalisasi kantor Mall Pelayananan Publik (MPP) dan Jogging Ttack tepian Ayek Lematang yang merupakan bagian dari kerja sama antara Pemkab Lahat dan PTBA dengan nilai investasi mencapai Rp 23 miliar lebih.
Dengan rinciannya sekitar Rp 16 miliar lebih dialokasikan untuk revitalisasi pengembangan Plaza Lematang menjadi Mall Pelayanan Publik, dan Rp 7 miliar lebih untuk revitalisasi kawasan Tepian Ayek Lematang.
Serah terima dilakukan di Plaza Lematang, Senin 14 April 2025 oleh Pemkab Lahat melalui Ketua Tim Koordinasi Pemkab Lahat, Feriyansyah Ekaputra kepada pihak PTBA yakni Ketua Tim Pembangunan Sarana dan Prasarana Dedy Saptaria.
Acara itu juga terlihat dihadiri Bupati Lahat H Bursah Zarnubi SE, Wakil Bupati Widia Ningsih SH MH, perwakilan Kapolres Lahat, perwakilan Dandim 0405/Lahat beserta Kapala OPD dan tamu undangan lainnya.
Dedi septaria Rosa Vios President stability PTBA menyampaikan Rasa syukur dan apresiasi yang tinggi dalam kegiatan secara resmi penyerahan dua lokasi pekerjaan dari Pemerintah Pusat dan Pemkab Lahat.
Hal ini, sambungnya, sebagai langkah awal dalam mewujudkan pembangunan yang membawa dampak nyata bagi masyarakat serta sebagai bentuk tindak lanjut dari komitmen bersama dalam mendukung pembangunan daerah
“Dan inisiatif pengembang akan segera di laksanakan setelah serah terima lokasi ini yang akan dikerjakan oleh PTBA yakni revitilisasi tepian ayek lematang dengan nilai pekerjaan sebesar 7 miliar 144 juta rupiah,” jelas Dedi sembari menambahkan proyek kedua adalah revitalisasi Plaza jembatan menjadi Mall pelayanan publik dengan nilai pekerjaan sebesar 16 miliar 808 juta rupiah,.
Serah terima ini menandai langkah awal pelaksanaan program dan menjadi bukti nyata dari semangat gotong royong antara dunia usaha dan pemerintah daerah dalam membangun ruang publik yang lebih inklusif presentatif dan memberi manfaat luas bagi masyarakat.
“Kami di PT Bukit Asam Tbk percaya bahwa pembangunan yang baik tidak hanya soal infrastruktur tetapi juga soal memperkuat akses masyarakat terhadap layanan, memperindah wajah kota dan membangun ekosistem sosial yang harmonis,” terangnya.
Dedi berharap semoga program ini menjadi bagian dari upaya bersama dalam menciptakan ruang lingkup hidup yang lebih baik dan pelayanan yang diterima bagi masyarakat Lahat.
Sementara itu Bupati Lahat menerangkan bahwa pembangunan ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah dan PTBA dalam mendukung pembangunan ruang publik yang representatif di Kabupaten Lahat, revitalisasi kawasan Tepian Ayek Lematang juga akan dilengkapi dengan jogging track yang dapat digunakan untuk olahraga dan rekreasi keluarga.
Dikatakan Bupati, semua menjadi mudah tidak perlu sulit-sulit lagi untuk ada pelayanan satu atap kemudian kualitasnya pelayanan itu bukan hanya senyum tapi seluruh aspek servis multi menjadi bagian dari keturunan sistem pelayanan.
“Jadi sekali lagi jangan pelayanan publik satu atap ini terutama ingin izin investasi cuaca juga jangan diputar-putar dan tidak boleh dipotong-potong karena kita ingin investasi itu aman tentram dia tidak terganggu oleh kutipan-kutipan,” ungkap Bupati.*** (D4F)
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
4 Pria dan 1 Wanita Terduga Pelaku Narkoba Diringkus Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Team Tiger Polres Lahat Kembali Tangkap Terduga Pembunuhan
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Dua Pasal Hukum, Dodo Arman Ditangkap Kasat Reskrim Polres Lahat
-
Peristiwa4 tahun ago
Pelajar Alami Kecelakaan di Perlintasan Kereta Api Depan SMKN 2 Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Hampir Dua Bulan Buron, Pembacok Diciduk Tim Satreskrim Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Langgar Aturan, Oknum Polres Lahat Diberhentikan Tidak Hormat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Komplotan Pelaku Narkoba Lahat Tengah Berhasil Ditangkap Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Soal Pembunuhan di Kikim Tengah, Pengacara Korban Angkat Bicara