Sumatera Selatan
Utamakan Kesehatan Masyarakat, Paslon 1 Pagaralam Kunjungan Peduli Kasih
PAGARALAM SUMSEL, MLCI – Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam nomor urut 1, Hj Hepi Saprani dan Istri Cawawako Ny Epsi Komar kembali mengunjungi salah satu warga Kota Pagaralam yang sedang mengalami sakit. Sabtu (5/10/2024).
Kunjungan Paslon nomor urut 1 beserta Team Basah Kering itu bertempat di Kelurahan Sukajadi Kota Pagaralam langsung menjenguk warga yang menderita Hidrosefalus.
Walau guyuran hujan tak mengurungkan niat baik Paslon 1 untuk mengunjungi warga tersebut yang bermukim ditengah kebun.
Hepi menjelaskan bahwa penyakit Hidrosefalus adalah kondisi yang terjadi saat ada penumpukan cairan berlebihan di dalam otak.
“Umumnya, otak memiliki cairan yang mengisi ruang-ruang ventrikel di dalamnya. Namun, bila frekuensi cairan tersebut terlalu banyak pada kasus hidrosefalus, hal tersebut dapat menyebabkan seseorang mengalami peningkatan tekanan pada sel otak dan gangguan saraf,” terangnya.
Menurut Hepi akrab disapa Bunda Hepi bahwa penyakit Hidrosefalus bukanlah hal yang aneh ditemui dimasyarakat
Sebab dirinya yang berlatar belakang seorang medis dengan pengalaman perjalanan sebuah profesi kesuksesannya diawali dengan karir menjadi Bidan Desa hingga sampai puncak karir tertinggi seorang ASN Sekda dan kedepan bakal memimpin kota Pagaralam sebagai Walikota bercita-cita ingin mensejahterakan rakyat dengan khususnya dibidang kesehatan.
“Kedepan kita utamakan kesehatan masyarakat tidak ada lagi stunting dan penyakit semacam Hidrosefalus semacam ini, karena dengan tubuh yang sehat kesejahteraan masyarakat akan meningkat,” harapnya.
Selain mengunjungi anak penderita Hidrosefalus dan menyerahkan bantuan Bunda Hepi dan rombongan juga mengunjungi salah satu warga lainya di kelurahan yang sama dan bersilaturahmi dengan warga yang mendo’akan pasangan Hepi-Epsi pasangan calon Walikota nomor urut 1 ini dapat memimpin Bumi Besemah ini. (Ade)