Kabupaten Lahat

Calon Bupati Lahat Yulius Maulana ST, Mengantar Keberangkatan Ketua Tim Pemenangannya

Published

on

Herlan Nudin

LAHAT SUMSEL – MLCI – Memang benar-benar berjiwa Pemimpin. Betapa tidak, baru saja tiba di kediamannya di seputar Block C Bandar Jaya Lahat setelah menghadiri Rakernas PDI Pejuangan di Jakarta, Calon kuat Bupati Lahat Yulius Maulana, ST langsung mengajak anggota Tim Pemenangannya mengantar Ketua Tim, Darsi Elyanto, SE sekeluarga berangkat Haji, Selasa (28/5/2024) malam sekira pukul 20.00 WIB.

 

Sebelum menuju ke titik pusat pemberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) di Lapangan eks MTQ, Yulius Maulana dan rombongan sempat bincang-bincang di kediaman Ketua KPUD Lahat masa 2009-2014 itu.

 

“Atas nama keluarga besar Tim Pemenangan Yulius Maulana dan saya pribadi, mengucapkan selamat atas keberangkatan Kanda Darsi sekeluarga  pergi haji. Kami doakan, agar Kanda Darsi dan keluarga pergoli dan pulang dengan selamat serta menjadi haji dan haka yang mabrur-mabruroh”, ucap Yulius.

 

Sementara itu, Darsi dan keluarganya menyambut baik kedatangan Yulius serta Tim Pemenangan. Darsi mengucapkan terima kasih atas perhatian Yulius Maulana yang sudah meluangkan waktu ikut mengantar kepergian mereka ke tanah suci.

 

“Kami sekeluarga benar-bebar bahagia. Di mana saat kami akan berangkat menunaikan haji, Pak Yulius bersedia hadir dan ikut mengantar. Kami tahu, beliau baru saja sampai ke Lahat dari Jakarta, tapi Yulius seakan tak kenal capek demi mengantar kami. Inilah wujud perhatian seorang Pemimpin yang patut dihargai dan dicontoh. Untuk itu, kami ucapkan terima kasih atas perhatian Pak Yulius”, ungkap Darsi

Bagikan Berita :

Populer