Kabupaten Lahat
Pj Bupati, “Pembangunan di Kabupaten Lahat Harus Skala Prioritas dan Tepat Sasaran”
Riko. S –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Bertempat di Gedung Kesenian Lahat, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lahat melaksanaan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD Tahun 2024. Jum’at (08/03/2024).
Terlihat hadir di acara Musrenbang RKPD Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Lahat itu Pj.Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi, Ketua DPRD Lahat Fitrizal Homizi ST MSi, Kasdim 0405/Lahat, Kapolres Lahat yang diwakili.
Tampak pula Ketua Pengadilan Negeri Lahat yang diwakili, Kajari Lahat yang diwakili, Sekda Lahat Chandra SH MM, Assisten, Staf Ahli, Ketua DWP, Ketua Bhayangkari, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan lainnya.
Sela-sela kegiatan, Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi berharap pada kegiatan Musrenbang RKPD Tahun 2024 Tingkat Kabupaten ini Pembangunan di Kabupaten Lahat harus berdasarkan skala prioritas dan tepat sasaran.
“Sehingga nantinya pembangunan di Kabupaten Lahat di Tahun 2025 yang kita rencanakan di Tahun 2024 ini dapat berjalan lancar sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” imbuh Pj Bupati.***