Olah Raga
Swimming Competition Se-Sumsel, Atlet SDN 44 Lubuklinggau Raih Medali Emas

Release SMSI Silampari –
LUBUK LINGGAU SUMSEL, MLCI – Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe membuka Swimming Competition Se-Sumatera Selatan (Sumsel) Plus. Rabu (06/09/2023) di Lapangan Kolam Renang Yadika Kota Lubuk Linggau.
Hadir Ketua Akuatik Kota Lubuklinggau yang sebelumnya bernama Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI), Erwin Armeidi, yang juga Kadinkes Kota Lubuklinggau, Ketua Koni Lubuklinggau, Kadisdikbud, Staf Ahli, panitia dan seluruh peserta lomba renang.
Usai pembukaan, Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe pada wartawan, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian mensukseskan Ayo ngelong ke Lubuklinggau 23 Maret 2023 lalu.
“Peserta dari Sumsel, Bengkulu, Jambi dll. Ini untuk mensukseskan Ayo ngelong ke Lubuklinggau,” demikian ditegaskannya. Selanjutnya pria yang juga mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI itu menyerahkan medali yang berhasil menjuarai 1,2 dan 3.
Ditempat yang sama, Ketua Akuatik Kota Lubuklinggau Erwin Armeidi menyampaikan, pihaknya mengucapkan banyak terimakasih pada Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe yang mendukung penuh terselenggaranya perlombaan renang ini, lalu Ketua Koni, Kadisdikbud, Staf Ahli, semua panitia, pemilik kolam renang Yadika. Kegiatan ini, kata dia, untuk mensukseskan program Ayo ngelong ke Lubuklinggau 23-3-2023.
“Alhamdulilah, peserta tidak hanya dari Sumsel, tapi ada dari Bengkulu, Jambi dll,” ungkap mantan Kadiskominfo Kota Lubuklinggau.
Dengan seringnya perlombaan renang, sambung mantan Kadisdikbud Kota Lubuklinggau ini, anak anak atlet usia dini bisa dijadikan tolak ukur kemampuan dan keberhasilan rutin latihan.
“Kita bertujuan menggalakkan atau memasyarakatkan olahraga khususnya renang diusia dini, dan menggali bakat minat berenang,” ujarnya.
Sementara Ketua Panitia Pelaksana Hendri mengatakan, peserta yang mengikuti perlombaan sebanyak 227, rincian Putra 110 dan putri 117 dengan sistem langsung final. “Sekali star langsung ambil juara,” ucap Hen.
Nomor perlombaan yang dipertandingkan peserta usia kelahiran tahubln 2015 dan sesudahnya, usia tahun 2013-2014, usia tahun 2011-2012, usia tahun 2009-2010 dan usia tahun 2008 ke bawah. Jenis gaya yang dilupakan seperti gaya dada, kupu-kupu, punggung, bebas.***
Kabupaten Lahat
Ketua KONI Lahat Dilantik, “Yakin Kedepan Banyak Mendulang Emas”

LAHAT SUMSEL, MLCI – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Lahat periode 2025-2029 Susiawan Rama beserta pengurus dilantik bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Lahat. Senin (24/02).
Dalam acara itu terlihat hadir Sekretaris KONI Provinsi Sumsel Tubagus Sulaiman, Wakil Bupati Lahat Widya Ningsih SH MH, Sekretaris Daerah Lahat Chandra SH, para Anggota DPRD Kabupaten Lahat, Forkopimda Lahat dan para undangan.
Saat menyampaikan sambutan, Susiawan Rama mengatakan bahwa di Kabupaten Lahat ada 45 Cabang Olah Raga yang mungkin sebelumnya telah meraih prestasi, namun kedepan pihaknya masih aangat perlu pembinaan dan evaluasi.
“Kami percaya dan yakin untuk kedepan di bawah kepemimpinan Bupati Lahat Bursah Zarnubi SE dan Wakil Bupati Lahat Widya Ningsih SH MM para atlet KONI kabupaten Lahat akan Mendulang Emas yang banyak,” sambung Susiawan.
Serta, lanjutnya, KONI Lahat akan mengevaluasi setiap Cabang Olahraga (Cabor) sebab keberhasilan Atlit ada di tangan para pengurus serta jangan sampai kegiatan Individu dapat membatasi tugas yang diberikan.
Sementara itu, Tubagus Sulaiman menerangkan setelah dilaksanakan pengukuhan dan pelantikan Kepengurusan ini berharap kegiatan KONI Kabupaten Lahat kedepan akan lebih baik lagi dari sebelumnya.
“Diharapkan juga kepada seluruh elemen yang ada serta seluruh pihak dapat memberikan Support dan Dukungan dalam pembinaan dan pengembangan dan peningkatan kegiatan KONI agar mampu dapat menjadi Juara Umum,” imbuh Tubagus.
Widya Ningsih SH MH mengucapan selamat kepada Seluruh Pengurus KONI Kabupaten Lahat yang telah di laksanakan pengukuhan dan pelantikan hari ini.
“Saya mengharapkan ada evaluasi secara detail mulai dari Ketua Para Cabor dan menseleksi setiap para Atlit yang memang Putra putri dari Kabupaten Lahat,” imbuhnya.
Widya menerangkan seperti para Atlit Bolla Kaki, Bola Volly, Arung Jeram, Terbang layang banyak yang berkualitas sehingga perlunya pembinaan yang serius sehingga akan dapat mengikuti kejuaraan Porprov di Muba mendatang. Rochmiatun
Olah Raga
Cari Bibit Unggul U15, Pj Bupati Lahat Buka Turnamen Sepak Bola Piala Gubernur

Jurnalis Rochmiatun –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSi buka Turnamen Sepak Bola Piala Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) U-15 zona Kabupaten Lahat Tahun 2024 di Lapangan Gelora Serame Lahat, Rabu (07/08/2024).
Turut hadir Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Asis Kamarudin SE MIP, Kapolres Lahat AKBP God Parlasro Sinsitor Sinaga SH SIK MH, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Kepala Bagian, Seluruh Peserta turnamen sepak bola dan tamu sesuai undangan.
Dalam laporannya Ketua Pelaksana Rio Andika Putra menyampaikan bahwa, Turnamen sepak bola Piala Gubernur Sumsel U-15 ini diikuti oleh 18 peserta yang terdiri dari SMP dan SSB yang ada di Kabupaten Lahat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul asal Kabupaten Lahat yang nantinya akan mampu bersaing di tingkat Nasional hingga ke Internasional,” sampainya.
Sementara Pj Bupati Lahat, mengungkapkan bahwa anak-anak ini yang nantinya akan meneruskan estafet kepemimpinan yang ada di depan kalian saat ini. Oleh sebab itu, generasi muda harus pintar, harus sehat diantaranya usaha-usaha yang dilakukannya itu rajin berolahraga.
“Saya sangat mendukung sekali kegiatan-kegiatan yang seperti ini dilakukan secara rutin dengan harapan kegiatan-kegiatan seperti ini tidak hanya dilakukan setahun sekali, tapi diadakanlah kompetisinya ini secara rutin, ataukah per 3 bulan atau per 6 bulan sekali,” jelasnya.
Kemudian, Ia meminta kepada cakupan pesertanya tadi, panitia melaporkan peserta yang hadir ini hanya 18, 9 dari SMP 9 dari SSB, sedangkan jumlah SMP yang ada di Kabupaten Lahat ini ada banyak.
Setiap Kepala Sekolah itu harus melakukan pembinaan, kirimkan perwakilannya, menang kala itu urusan lain yang penting anak-anak ini diajarkan semangat untuk berkompetisi jadi keberhasilan itu bukan hanya pintar saja.
“Saya berpesan kepada anak-anakku sekalian, tolong berkompetisilah secara sehat dan jangan curang. Tunjukkan bahwa kalian ini adalah calon-calon atlet sepak bola professional,” tegasnya.
Mudah-mudahan, lanjut Pj Bupati, yang kedepannya ini ada di antara ada anak ini terpilih main di U-17, ada yang main di U-19 jadi berkesinambungan. Namun untuk dapat melahirkan atlet-atlet yang berprestasi, tentu ada beberapa langkah-langkah yang harus dilakukan.
Terakhir Imam menitipkan, karena saya jabatan kami ini tidak lama, tolong kepada teman-teman OPD perbaiki infrastruktur. Jadi tolong bikinkan lapangan yang representasi, kerjasama kan kalau memang Pemda tidak ada uang, dirangkulah semua pihak-pihak swasta.***
Kabupaten Lahat
Dukung UMKM, Pj Bupati Lahat Berencana Rutin Olahraga di Tepian Aek Lematang

Jurnalis Rochmiatun –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Pj Bupati Muhammad Farid SSTP MSi didampingi unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lahat gelar senam pagi bersama di halaman Tepian Ayek Lematang Plaza Lahat. Jum’at (07/06/2024)
Terlihat juga ikut senam, Sekretaris Daerah Lahat Chandra SH MM, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD terkait, Pj Ketua TP-PKK Adhitya Trinia Farid SSTP MSi, Ketua DWP Ria Chandra beserta anggota, Camat Lahat, Lurah dan Seluruh ASN di lingkungan Pemkab Lahat ikut memadati Tepian Ayek Lematang.
Disampaikan Farid, rencananya setiap jum’at pagi akan dilaksanakan senam pagi di Plaza Tepian Ayek Lematang untuk mendukung UMKM Kabupaten Lahat serta senam lansia dan senam jantung akan kita fokuskan kegiatannya disini.
“Saya minta kegiatan di Plaza Tepian Ayek Lematang di share kepada UMKM supaya mereka tahu disini ada kegiatan. Rencananya kita akan meramaikan Plaza Tepian Ayek Lematang ini,” tukas Farid dalam arahannya.
Dan juga, sambungnya, disini akan di aspal. Namun saat ini belum selesai tender, akan di buka dan di pasang rolling door dan rencana setiap hari akan ada live musik disini, dan akan ada tenda-tenda cafe di Pinggiran Sungai Lematang ini.
Serta akan ada jogging track sepanjang kurang lebih 1 km di Tepian Sungai Lematang dalam rangka memajukan Pariwisata dan juga UMKM di Kabupaten Lahat.
“Saya berharap kepada semua pihak, kami mohon dukungannya, termasuk masyarakat Kabupaten Lahat agar rencana pembangunan di Tepian Ayek Lematang terwujud. Saya juga berharap setiap ada kegiatan-kegiatan di Kabupaten Lahat kita awali dengan Shalawat Busyro dan ini sudah dimulai dari TK, PAUD, SD, SMP, dan SMA serta ASN,” jelasnya***
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
4 Pria dan 1 Wanita Terduga Pelaku Narkoba Diringkus Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Team Tiger Polres Lahat Kembali Tangkap Terduga Pembunuhan
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Dua Pasal Hukum, Dodo Arman Ditangkap Kasat Reskrim Polres Lahat
-
Peristiwa4 tahun ago
Pelajar Alami Kecelakaan di Perlintasan Kereta Api Depan SMKN 2 Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Hampir Dua Bulan Buron, Pembacok Diciduk Tim Satreskrim Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Langgar Aturan, Oknum Polres Lahat Diberhentikan Tidak Hormat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Komplotan Pelaku Narkoba Lahat Tengah Berhasil Ditangkap Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun ago
Soal Pembunuhan di Kikim Tengah, Pengacara Korban Angkat Bicara