Peristiwa

Pemdes Makartitama Salurkan BLT DD Tahap 1 Tahun 2023 Ke 22 KPM

Published

on

Jurnalis : Herlan Nudin

LAHAT, SUMSEL – MLCI – Bertempat di Balai Desa Makartitama Pada hari, Selasa 09 April 2023 pukul. 14.30 Wib berlangsung Pembagian bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD)  tahap 1 tahun 2023 ke 22 keluarga penerima manfaat (KPM).

Tampak, hadir dalam pembagian Blt dd tahap 1 desa makartitama,  Kepala Desa Makartitama Dul Rohim bersama perangkat desa, BPD, Pol-pp Desa dan 22 kpm.

Turut menghadiri,  Camat Lahat Gemris Palo S. IP MM bersama Jajaran, Danramil 405/12 Lahat diwakili Babinsa,  Kapolsekta Lahat AKP Samsuardi bersama Babinkamtimas.

“Dalam sambutan, Dul Rohim Kepala Desa Makartitama Mengucapkan Terimakasih atas kehadiran Pak Camat Lahat, kapolsekta Lahat, dan Danramil atau yang mewakili beserta tamu Undangan lainya dalam Pembagian BLT DD tahap 1 bulan januari, februari dan maret 2023 ini.

“Selamat kepada 22 orang KPM yang menerima Blt dd tahap 1 tahun 2023 ini dan semoga Bantuanya bermanfaat serta pergunakan lah dengan sebaik-baiknya.”ungkap Kades

Sementara Camat Lahat Gemris Palo S. IP MM menyampaikan, Selamat kepada seluruh warga penerima Bantuan BLT DD tahun ini dan pergunakan lah Bantuannya dengan Sebaik-baiknya.

Semoga bermanfaat dan bisa membantu dalam mencukupi kebutuhan sehari-harinya.”imbuh camat

Kapolsekta Lahat AKP Samsuardi dalam sambutan menyampaikan, Selamat bagi penerima bantuan BLT DD dan semoga Bantuan yang diberikan pemerintah ini bermanfaat dalam mencukupi kebutuhan sehari-harinya.

Kalau bisa kedepan para penerima Manfaat BLT DD tahun 2023 ini dapat meningkatkan perekonomiannya dalam mencukupi kebutuhan karna kalau selalu mengharapkan bantuan Pemerintah, kapan kita akan maju dan berkembang serta Mandiri dalam mencukupi kebutahannya. “Amin dijawab para kpm.

Dan kalau ada Pemotongan ataupun penguranggan dalam peroses pembagian BLT DD segera laporkan Kepihak yang berwajib melalui Babinkamtimas Desa supaya Hak para penerima manfaat blt dd tidak ada lagi pemotongan dan harus dikembalikan ke yang berhak nenerima.” Imbuh Kaplsekta

Setelah pembagian BLT DD selesai, Tim Frokopimcam neninjau Pembangunan Tutik nol Pembangunan yang bersumber dari Dana Desa tahap 1 tahun 2023.

Bagikan Berita :

Populer