Kabupaten Lahat
Bupati Lahat Ajak Masyarakat Sukseskan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan
LAHAT SUMSEL, MLCI – Kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dan Sosialisasi Gerakan Sumsel Mandiri Pangan dan Bantuan Benih Padi Inbrida (GSMP) Lahat Bercahaya digelar di Gedung Pertemuan Pemkab Lahat. Senin (26/09/2022).
Terlihat hadir dalam kegiatan itu Bupati Lahat Cik Ujang SH, Wakil Bupati Lahat H Haryanto SE MM, Sekda Lahat Chandra SH MH, Pimpinan PTBA, Ketua TP PKK Lahat Ny Lidyawati Cik Ujang Shut MM dan Anggota, Kadis TPHP Eti Listina SP MM dan jajarannya.
Terlihat juga Kepala OPD dan Kepala Badan, Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Lahat, para Camat, perwakilan kades dan undangan lainnya.
Saat membuka kegiatan tersebut Bupati Lahat mengatakan bahwa untuk memanfaatkan pekarangan rumah dan bila dimanfaatkan kebutuhan pokok bisa terpenuhi dari pekarangan tentunya ini membantu perekonomian dan kita dapat mengkonsumsi gizi yang seimbang .
“Saya berharap, kepada seluruh Camat, Kades, ibu – ibu TP PKK di Kabupaten Lahat untuk mensukseskan Program Sumsel Mandiri Pangan ini kita sosialisasikan kita edukasi agar memanfaatkan pekarangan di lingkungan rumah ini untuk masyarakat,” imbuh Bupati.
Diterangkan Bupati, selain itu juga dapat meningkatkan kemakmuran serta menurunkan angka kemiskinan di Kabupaten Lahat. Untuk itu, beri contoh ke masyarakat dan akhirnya ini menjadi pemacu dan mereka menjadi berhasil sehingga masyarakat menjadi mandiri dan sejahterah.
Sementara, Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Peternakan (TPHP) Eti Listina SP MM mengungkapkan kegiatan ini dalam rangka menurunkan angka kemiskinan dan pemenuhan gizi keluarga.
Gerakan ini juga akan akan merubah dari selama ini konsumtif menjadi produktif dengan menggalakkan pemafaatkan lahan pekarangan.
“Selain itu pemerintah kabupaten lahat juga memberikan berbagai fasilitas bantuan yaitu bantuan benih dan bibit tanaman pangan dan holtikultura, pupuk, ternak sapi, kambing, ayam serta bantuan- bantuan alat mesin dan lainnya,” urai Eti.
Kemudian dilanjutkan penyerahan secara simbolis bantuan alat pertanian yang diserahkan langsung oleh Bupati Lahat Cik Ujang SH.*** (ADV/Dafri)