Hukum & Kriminal
Team Walet Polres Lahat Gencar Berantas Maraknya Peredaran Narkoba
Jurnalis Humres –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Team Opsnal Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Lahat yang akrab dikenal Team Walet makin gencar berantas para tersangka pemakai, kurir maupun Bandar yang terlibat dalam maraknya peredaran narkotika.
“Kali ini, dua tersangka berstatus hukum pengedar atau perantara berhasil kita amankan,” jelas Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK didampingi Kasat Resnarkoba, AKP Zulfikar SH dan Kasie Humas IPTU Sugianto kepada media ini melalui Kasubsi Penmas AIPTU Lispono SH. Jumat (27/8/2021).
Ditambahkan AIPTU Lispono, kedua tersangka itu yakni RA (21) warga Desa Karang Anyar Kecamatan Lahat Selatan dan JI (21) warga Desa Tanjung Sirih Kecamatan Pulau Pinang, berhasil diamankan dalam Operasi Penangkapan yang digelar Team Walet.
“Operasi Penangkapan dua tersangka itu di Desa Karang Anyar pada Senin 23 Agustus 2021 lalu sekira pukul 16.00 Wib dan sesaat sebelum ditangkap Team melihat tersangka RA melemparkan 4 paket kecil serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu,” terangnya.
Selain itu, tersangka RA juga melempar 1 plastik klip bening yang didalamnya terdapat sisa serbuk kristal diduga narkotika jenis sabu dengan menggunakan tangan kanan ke ruang dapur dan 1 set alat hisap sabu atau bong menggunakan tangan kiri kearah pintu dapur.
“Kemudian diakui oleh tersangka RA bahwa barang bukti narkotika yang didapatkan Team Walet seberat bruto 0,70 gram tersebut adalah miliknya yang didapatkan dengan cara membeli untuk dijual kembali dari NO (30) status buron,” urainya.
Lebih jauh dikatakan AIPTU Lispono, selanjutnya kedua tersangka berikut barang bukti yang didapat, lalu dibawa ke Mapolres Lahat untuk diperiksa lebih lanjut sesuai dengan proses hukum yang berlaku.****