TNI & Polri
Sukseskan Program Ketahanan Pangan Nasional, Kodim 0405/Lahat Panen Sayuran
Jurnalis Pendim –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Untuk mensukseskan Program Ketahanan Pangan Nasional, Komando Distrik Milter (Kodim) 0405/Lahat melakukan panen sayuran tomat dan terung unggu. Kamis (5/8/2021) sekitar pukul 09.00 Wib.
“Pagi ini kami panen sayuran tomat dan terung unggu berlokasi di belakang Makodim,” terang Komandan Kodim 0405/Lahat, Letkol Kav Shawaf Al Amien SE MSi kepada awak media melalui Pasiter, Kapten Inf Bambang Nur Ragil.
Ditambah Kapten Bambang, panen ini, tidak lain untuk menyukseskan program ketahanan pangan nasional. Dan, tak hanya itu, tanaman lain berupa jagung serta sayuran yang ditanam lainnya dengan sistem hidroponik.
“Kami menanam sayuran bekerjasama dengan Dinas Pertanian bertempat di tanah belakang Makodim menggunakan sistem hidroponik itu berupa bayam atau sawi,” terangnya.
Dirinya berharap, program ketahanan pangan nasional ini tidak sekedar dilakukan di Makodim 0405/Lahat saja, melainkan seluruh Koramil.
“Kita minta agar seluruh Koramil dapat merealisasikan, dan menyukseskannya terlebih lagi di pandemi covid-19 dewasa ini,” pungkas Bambang.****