TNI & Polri
Mapolsekta Lahat Ditanami “Talas Beneng” Kaya Manfaat dan Tingkatkan Penghasilan Masyarakat
Jurnalis Semaun Gaharu –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Tak kenal libur, Kepala Kepolisian Sektor Kota (Kapolsekta) Lahat, Iptu Irsan Rumsi SE ajak para Kanit dan Anggotanya menanam Talas Beneng di halaman kantornya. Sabtu (20/3/2021).
“Alhmdulillah, walau hari ini sabtu libur kerja namun antusias para Kanit dan Anggota saya cukup tinggi untuk menanam Talas Beneng, tumbuhan kaya manfaat,” jelas Iptu Irsan yang terkenal dekat dengan masyarakat dan rekan wartawan ini disela-sela kegiatan.
Ditambahkannya, tujuan budidaya Talas Beneng untuk memperkenalkan kepada masyarakat Kabupaten Lahat pada umumnya dan warga Kota Lahat khususnya, bahwa tanaman ini sangat cocok tumbuh di Bumi Seganti Setungguan.
“Tanaman Talas Beneng sangat cocok di tempat kita dan InsyaAllah berkemungkinan besar tidak ada hama atau gangguan dari hewan yang akan merusak pertumbuhannya,” terang Iptu Irsan.
Selain itu, lanjutnya, ada tiga macam dalam tanaman ini yang bisa dipanen. Yakni Daun, Tunas dan Umbi Talas Beneng.
Diuraikan Iptu Irsan, Daun dimanfaatkan sebagai bahan baku rokok herbal. Sedangkan Tunas dapat dikembang biakan pembibitan. Lalu, Umbi dapat dikonsumsi dengan berbagai macam olahan makanan.
“Sehingga dapat meningkatkan penghasilan masyarakat ditengah pandemi Covid-19. Diantaranya Daun dan Umbi dipatok harga Rp 1.000,-/kg yang ditampung pak Kustanto pembelinya di Simpang Talang Kabu Kelurahan Pagar Agung Lahat. Sebab tumbuhan ini sangat seksi dipasaran dunia dan baru dikenal di Indonesia,” pungkas Iptu Irsan.***