Peristiwa
Intensitas Hujan Tinggi, Jalan Lintas Lahat ke Pagaralam Amblas
Edi Huirul –
LAHAT SUMSEL, MLCI – Jalan lintas dari Kabupaten Lahat ke Kota Pagaralam, tepatnya antara Desa Karang Dalam ke Desa Lubuk Sepang Kecamatan Pulau Pinang amblas atau terlihat longsor sebelah ke arah Sungai Lematang.
Informasi dihimpun di lokasi, bencana alam itu terjadi besar kemungkinan diakibatkan hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kabupaten Lahat, Jumat (12/2/2021) malam hingga Sabtu (13//2/2021) pagi.
Saat ini, Anggota Satuan Lalu Lintas Polres Lahat yang berada di lokasi sedang mengamankan dan mengarahkan kendaraan untuk melewati jalan alternatif via Kecamatan Gumay Ulu.
Sementara itu Camat Pulau Pinang, Drs Erlambang MM saat dihubungi awak media, membenarkan atas terjadinya longsor akibat intensitas hujan yang tinggi melanda wilayahnya.
Diungkapkan Erlambang, jalan longsor sepanjang sekitar 15 meter dengan kedalaman sekitar tiga meter itu diakibatkan oleh faktor alam, terlebih hujan deras yang mengguyur Kabupaten Lahat.
“Ya, karena faktor alam dan kejadian tersebut membuat jalan penghubung Kabupaten Lahat ke Kota Pagaralam itu tidak dapat dilewati, mengingat longsor hampir menghabiskan seluruh badan jalan,” sambungnya.
Lebih jauh dikatakan Erlambang, mobil besar tidak bisa lewat, mobil kecil bisa dengan menerapkan buka tutup, tapi dihimbau agar pengendara menggunakan jalan alternatif Gumay Ulu, karena kondisi tanah dan jalan longsor ini masih bergerak, dikhawatirkan terjadi hal yang tidak diinginkan.***